Kapolsek Timang Gajah Gelar Jumat Curhat di Kampung Suka Damai
Redelong- Menindaklanjuti perintah Kapolres Bener Meriah Nanang Indra Bakti, S.H, S.I.K, Kapolsek Timang Gajah menggelar Jum’at curhat bersama tokoh masyarakat di Suka Damai Kecamatan Timang Gajah Kabupaten Bener Meriah, Jumat 09 Juni 2023
Kegiatan Jum’at curhat Polsek Timang Gajah tersebut dihadiri oleh, tokoh masyarakat Kampung Suka Damai.
Kapolsek Timang Gajah AKP Bandaharo Halomoan Nasution mengatakan, Jumat curhat ini dilakukan dalam rangka untuk menampung aspirasi masyarakat terkait pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat oleh personel Polri.
Nasution mengatakan akan menyampaikan langsung kepada Kapolres Bener Meriah curhatan yang diterima nya dari masyarakat hari ini, untuk meminta petunjuk dan arahan yang selanjutnya akan langsung ditindaklanjuti secara preemtif dan preventif, seperti halnya ada keluhan mengenai permasalahan Lalu Lintas, narkoba, pelayanan Polisi dan gangguan kamtibmas lainnya.
“Dengan adanya program Jum’at Curhat ini mudah mudahan untuk kedepannya tugas terutama dalam melayani masyarakat bisa lebih baik lagi kedepannya” harap Kapolsek
Dalam curhatan nya kepada polisi tokoh masyarakat menyampaikan beberapa hal terkait harkamtibmas diantara nya.
Masih adanya pengendara sepeda motor yang menggunakan Knalpot Brong, sehingga mengganggu ketenteraman masyarakat.
Kemudian Masalah program pemerintah dalam menangani stunting, yang mana khusus di Kampung Suka Damai masih ada beberapa orang tua yang tidak mau membawa anak untuk ikut Posyandu hal ini guna mencegah anak yang mengalami stunting.
Adanya masyarakat yang datang ke Kampung Suka Damai dengan tidak melaporkan identitas diri terhadap aparatur pemerintah Kampung.
Menanggapi hal itu Kapolsek Timang Gajah mengatakan, terkait dengan pengendara roda dua menggunakan knalpot blong/racing Polsek Timang Gajah akan berkoordinasi dengan Satuan lalulintas Polres Bener Meriah dan telah kita lakukan penertiban terhadap para pengendara sepeda motor.
Mengenai penanganan stunting, Jika memang tidak ada stunting di Kampung Suka Damai, lakukan koordinasi dengan pendamping kecamatan sehingga anggaran tersebut dapat di alihkan untuk program yang lain.
Kemudian untuk pendatang baru di Kampung Suka Damai Kapolsek menyarankan agar dibuat Peraturan Kampung melalui Qanun Kampung atau adat istiadat yang harus di terapkan serta dapat menegur para pendatang baru demi mencegah kejadian yang terjadi di Kampung.