Polsubsektor Gajah Putih Gelar Patroli Terpadu Menjelang Pemilu 2024

Polsubsektor Gajah Putih Gelar Patroli Terpadu Menjelang Pemilu 2024

Bener Meriah – Personil Polsubsektor Gajah Putih Polsek Timang Gajah, secara aktif menggelar kegiatan Patroli Terpadu sebagai bagian dari persiapan menyongsong Pemilu 2024. Patroli ini dilaksanakan di wilayah hukum Polsubsektor Gajah, Kabupaten Bener Meriah, pada Selasa, 30 Januari 2024.

Dalam Patroli Mobile yang dilakukan, petugas melakukan pengecekan dan pemantauan aktifitas di beberapa titik strategis, termasuk Kantor PPK Kecamatan Gajah Putih dan Kantor Panwascam Gajah Putih.

Kasi Humas Polres Bener Meriah, Ipda Eriadi, menjelaskan bahwa tujuan utama dari Patroli Terpadu ini adalah untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama proses pemilu.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan patroli terpadu ini, situasi menjelang Pemilu tahun 2024, khususnya di kecamatan Gajah Putih dan secara umum di Kabupaten Bener Meriah, tetap aman dan kondusif,” ujar Ipda Eriadi.

Eriadi menekankan pentingnya kerjasama antara berbagai instansi terkait dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama periode penting ini.

Patroli Terpadu ini menjadi bagian integral dari upaya Polsubsektor untuk memastikan bahwa proses pemilu berjalan lancar dan aman bagi seluruh masyarakat di wilayahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *