Personel Polsek Bandar Lakukan Patroli dan Pantau Harga Sembako di Toko Kelontong

Personel Polsek Bandar Lakukan Patroli dan Pantau Harga Sembako di Toko Kelontong

Redelong- Personel Polsek Bandar dari Polres Bener Meriah melakukan patroli dan pemantauan harga serta stok kebutuhan pokok di sejumlah toko kelontong di kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah, pada hari Minggu 28 April 2024.

Langkah ini diambil untuk menjaga keamanan dan stabilitas harga barang-barang pokok yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

Kapolres Bener Meriah, AKBP Nanang Indra Bakti, SH, SIK, menyatakan bahwa patroli ini adalah bagian dari upaya antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan dan untuk memastikan ketersediaan barang pokok dengan harga stabil.

Diharapkan langkah-langkah ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *