Rapat Koordinasi Tahapan Pilkada Dan Sosialisasi Persiapan Penyerahan Dukungan Pencalonan Perseorangan Bakal Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Dalam Pemilihan Serentak Tahun 2024

Redelong – Komisi Independen Pemilihan Kabupaten Bener Meriah (KIP) Gelar Rapat Koordinasi Tahapan Pilkada dan Sosialisasi Persiapan Penyerahan Dukungan Pencalonan Perseorangan Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati dalam Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Aula Homestay Mahperilungi, Jalan Bandara Rembele, Kampung Bale Atu, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah, Kamis 2 Mei 2024.

Pada kegiatan tersebut tampak hadir Pj.Bupati Bener Meriah yang diwakili Asisten II, Kapolres Bener Meriah yang diwakili Kabag Ops Polres Bener Meriah, Dandim 114/BM yang diwakili Kasdim 114/BM, Danyon 114/SM yang diwakili Wadanyon 114/SM, Ketua KIP Bener Meriah, Kasatpol-PP, serta Forkopimda lainnya dan Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati.

Pada kegiatan tersebut Ketua KIP Bener Meriah Khairul Akhyar pada sambutannya sekaligus membuka acara tersebut menyampaikan, kita ada Dua kegiatan yang dijadikan Satu yaitu Rapat Koordinasi dengan Forkopimda Bener Meriah terkait kesiapan pelaksanaan Pilkada hingga selesai, kemudian kita sambung dengan sosialisasi kelengkapan syarat untuk pasangan bakal calon yang akan maju melalui jalur Independen.Dikarenakan waktu yang cukup pendek beberapa kegiatan dijadikan Satu, sekitar Tujuh Bulan lagi menuju Bulan November yang mana pada Bulan tersebut tanggal 27 November 2024 adalah hari pelaksanaan Pilkada Serentak.

Kapolres Bener Meriah AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K yang diwakili oleh Kabag Ops Polres Bener Meriah Kompol Gatot Supriyanto mengatakan untuk Pilkada kedepan ini kami dari Polres melihat dan tinggal menunggu kesiapan KIP untuk pelaksanaannya, pengamanannya semuanya kita dukung kinerja rekan-rekan KIP sehingga tidak ada kendala, untuk kedepannya kita mohon kepada bakal calon jika terpilih kami mohon untuk bisa menenangkan massa nya, kita bisa saling bekerja sama untuk mengamankan Bener Meriah jangan sampai terjadi konflik.

“Karena hal ini masih dalam tahapan Persiapan Pilkada dan masih proses kita belum tau kedepannya bagaimana Semoga berjalan aman dan tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan” tutup Kabag Ops.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *